Kita harus memberi diri untuk dipimpin oleh Roh Kudus. Saya mau ingatkan bahwa dalam kehidupan ini ada dua nubuatan yang sedang digenapi atas kehidupan kita masing-masing, yakni kegelapan menutupi bangsa-bangsa, dan muncul terang Tuhan atas orang-orang. Itulah kita semua, orang-orang yang sudah ditetapkan oleh TUHAN. Orang-orang yang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari untuk mengalami apa yang TUHAN sudah sediakan atas kita semua yaitu jalan yang DIA berikan untuk kita berjalan di jalan yang DIA sediakan.
Sebab itu saya hendak mengingatkan setiap saudara untuk mengucap syukur atas tuntunanNya kepada kita untuk kita dapat berjalan di jalan yang TUHAN berikan. Karena jalan yang DIA berikan adalah jalan yang sangat luar biasa, dimana kita akan berjalan dari kebaikan kepada kebaikan.
Sudahkah saudara merenungi perjalanan saudara selama waktu-waktu yang lalu sampai kepada hari ini? Apakah saudara melihat satu perbedaan antara perjalanan saudara yang lalu dengan hari ini? Apakah saudara bisa merasakan anugerah TUHAN dinyatakan atas hidupmu pada hari ini dan hari-hari sebelumnya. Ketika saudara mengambil keputusan untuk berjalan bersama Roh Kudus di jalan yang TUHAN sediakan, kita harus bisa melihat perbedaan yang kita alami. Kita harus benar-benar bisa melihat bahwa perjalanan kita berbeda. Kalau dahulu kita ikut dalam ketakutan dunia, tetapi sekarang kita menjadi lebih tenang karena berjalan diatas Firman dan Roh Kudus yang menuntun setiap waktu. Hl inilah yang membuat kita berbeda karena apa yang kita terima dari TUHAN dan Roh Kudus akan memampukan kita untuk terus berjalan yang TUHAN sudah sediakan. Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; di hadapan-Mu ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu ada nikmat senantiasa.
Saya hendak bertanya kepada setiap saudara. Sudahkah saudara mengalami perjalanan yang seperti yang dikatakan dalam Mazmur 16 : 11?
Sampai sekarang saya terus menyaksikan berita di televisi bahwa ekonomi dunia mengalami goncangan. Dunia usaha, baik menengah maupun rintisan mengalami goncangan. Ketahuilah, Firman itu ya dan amin. Justru ditengah goncangan TUHAN membuktikan bahwa orang-orang yang berdiri diatas firman dan berjalan bersama Roh Kudus itu tidak akan mengalami kondisi seperti itu. Pemeliharaan TUHAN akan tetap nyata dan jauh berbeda dari apa yang kita pikirkan. Ya, TUHAN mau perlihatkan kedepan bahwa ada hal supranatural dan pertolongan secara ajaib.
Saudara masih ingat yang pernah saya katakan, 5780 sesuai kalender Ibrani menyatakan tentang sebuah permulaan yang baru. Permulaan baru seperti apa yang TUHAN mau nyatakan. Kalau dunia sekarang sedang berbicara new normal, alkitab sudah berbicara tentang permulaan yang baru. Kita bisa melihat apa yang TUHAN mau nyatakan, ketika kita betul-betul berjalan bersama Roh Kudus. Hal yang pernah kita lakukan ataupun andalkan di masa lalu tiba-tiba dihentikan dengan keadaan seperti ini. Perjalanan yang DIA sudah sedikan itu adalah perjalanan yang bukan dari kekuatan kita, pengalaman kita dan bukan dari masa lalu kita melainkan benar-benar baru. Jadi apabila saat kita tinggal dirumah saja, sebenarnya TUHAN sedang berbicara “Maukah engkau berjalan dipimpin oleh Roh Kudus?”.
Ketika kita berjalan dipimpin oleh DIA maka kita akan dibawa berjalan dengan caraNya dan DIA mau supaya kita pada akhirnya dapat menjadi saksi.
Yohanes 16 : 13 Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.
Apabila DIA datang, DIA akan memimpin kita kepada seluruh kebenaran. Sudahkah kita mengalami tuntunan dalam kebenaran yang DIA sediakan ?
Era permulaan baru ini, TUHAN mau kita betul-betul menyerahkan diri untuk dipimpin oleh Roh Kudus. Sebab Roh Kudus tahu bagaimana cara untuk memberkati, dan membawa kita kepada pengalaman yang baik yang telah disediakan BAPA di surga.
Seperti yang saya sebutkan diatas terdapat dua nubuatan yang harus digenapi. Kitab Yesaya mencatat hal tersebut :
Yesaya 60 : 2 Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu.
Kekelaman itu berbicara tentang satu keadaan yang mencekam dan menekan. Satu keadaan seperti sekarang ini. Bagaimana dengan nubuatan yang kedua “Terang TUHAN terbit atasmu dan kemuliaan TUHAN menjadi nyata atasmu”. Musuh terus berusaha menggenapi yang pertama, akan tetapi apakah kita yang menerima terang itu menggenapi nubuatan kedua. Saya mau katakan bahwa terang TUHAN itu menjadi terang kita ketika kita betul-betul menyambut Roh Kudus. Karena Roh Kuduslah yang membuat terangNya menjadi terang kita. Masih banyak orang percaya belum betul-betul menyadari peranan Roh Kudus. Saya hendak ingatkan bahwa Roh Kudus itu bukan satu tulisan. Tetapi Roh Kudus itu adalah satu pribadi yang harus kita alami.
Masih banyak orang Kristen yang tidak mengenal siapa itu Roh Kudus. Di kota-kota, di desa-desa, dimanapun masih banyak orang yang belum mengenal pribadi ini. Mereka baca alkitab, ada cerita tentang Roh Kudus, tetapi tidak banyak yang menyambutNya. Padahal TUHAN katakan agar kita mau menyambut Roh Kudus. Masih banyak perdebatan tentang Roh Kudus. Masih ada orang yang anti Roh Kudus dan tidak suka dengan Roh Kudus. Anti terhadap karunia Roh Kudus, termasuk karunia Bahasa Roh. Padahal seperti yang dikatakan oleh kitab Yesaya bahwa jikalau Roh Kudus datang maka DIA akan memimpin kamu kepada seluruh kebenaran. Maka kalau orang tidak menyukai Roh Kudus itu adalah pengaruh dari kuasa kegelapan, inilah strategi musuh. Jika kita tahu seluruh kebenaran, maka terbongkarlah seluruh siasat si musuh, terbongkarlah semua strategi si jahat. Kemudian TUHAN memberikan kita penjelasan untuk kita berjalan di jalan yang DIA sediakan.
Roh Kudus itu tidak ada kaitannya dengan gereja secara organisasi. Tetapi, Roh Kudus berhubungan dengan hati yang mau menerima DIA. Jika kita memutuskan untuk berjalan dipimpin Roh Kudus, maka Roh Kudus akan membawa kita kepada satu perjalanan yang berbeda dengan orang-orang yang hidup dalam kegelapan. DIA akan memberikan kepada kita pengalaman yang kaya di dalam KRISTUS. Kita akan melihat mujizat dan pertolongan TUHAN. Hal-hal yang tidak mampu dikerjakan oleh manusia. Roh Kudus mampu membawa kita kepada hal-hal yang seperti itu. Tanda-tanda ajaib dan hal-hal supranatural adalah diluar kemampuan manusia. Ketika manusia merasa jalan di hadapannya tertutup, tetapi Roh Kudus hadir dan Roh Kudus itu akan membuat jalan lain terbuka. Hanya Roh Kudus yang mampu melakukan hal itu.
Jadi ketika saya melihat kondisi yang terkesan gelap, saya hanya bersyukur bahwa inilah saatnya perjalanan orang-orang percaya itu mulai bergantung kepada Roh Kudus dan menyatakan bahwa mereka harus terus berjalan dipimpin oleh Roh Kudus sebab apabila mereka dipimpin oleh Roh Kudus maka mereka akan mengalami apa yang TUHAN sediakan kepada mereka.
Keputusan itu ada pada kita. Apakah kita mau berjalan dengan kekuatan kita sendiri atau pengetahuan kita sendiri atau kita mengambil sikap :
- Menyadari penebusan TUHAN
- Kemudian di jalan penebusan itu, ada jalan yang harus kita lalui.
- Selalu meminta Roh Kudus untuk berjalan bersama
Galatia 5 : 25 Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh
Tahukah anda apa artinya Jika kita dipimpin oleh ROH? Kita tidak mengandalkan kekuatan kita lagi. Kita tidak mengandalkan logika ataupun pengalaman kita di masa lalu. Tetapi kita betul-betul mau dipimpin oleh Roh Kudus maka kita akan mengalami nubuatan yang kedua dari Yesaya 60 dimana terang TUHAN terbit dan kemudian terang TUHAN menjadi nyata atas hidup saudara.
TUHAN mau pemberitaan seperti ini sebab pemberitaan seperti ini akan merobek-robek tembok agamawi karena justru tembok agamawi lah yang menutup peranan Roh Kudus, kehadiran Roh Kudus sebagai pribadi bukan Roh Kudus sebagai sejarah yang ditulis oleh Alkitab. Tetapi Roh Kudus adalah pribadi yang kekal. Roh Kudus adalah Roh kesaksian. Dari sejak penciptaan sampai dengan hari ini, bahkan sampai nanti semua itu selesai Roh Kudus itu ada.
Tembok-tembok pemisah ini sedang diruntuhkan karena saya mendengar apa yang dikatakan “AKU sedang meruntuhkan tembok-tembok pemisah yang bernama tembok agamawi”. TUHAN mau agar kita betul-betul bergantung kepada Roh Kudus. Saya sangat suka dengan statement dari salah satu tokoh bangsa yang menyatakan Indonesia harus rohnya yang hidup bukan hanya langsung dibuka untuk pergi ke kantor. Saya betul-betul setuju dengan statement orang itu.
Yess! Apabila kita benar-benar ingin bergantung kepada Roh Kudus, kita berharap kepada DIA maka Roh Kudus lah yang akan membangun iman, menguatkan fondasi kita sehingga kita dapat berjalan untuk mengalami pengalaman-pengalaman yang diluar kemampuan manusia. Saya senang ada statement keluar dari seorang tokoh pemimpin bangsa. Ini merupakan sebuah peneguhan, bahwa apabila kita tidak menerima tuntunan, dan tidak mengundang Roh Kudus sebagai pribadi bukan sebagai sejarah atau tulisan maka DIA sendirilah yang akan membawa kita kepada pengalaman-pengalaman yang dasyhat.
Saya mau katakan bahwa kebahagiaan kita sebenarnya orang-orang yang berada di dalam KRISTUS adalah kita itu diberikan satu perjalanan yang diluar kemampuan manusia. Bagian orang-orang percaya yang ditebus yang pertama adalah :
- Ditebus dari hukuman kekal, diampuni dari dosa
- Dibawa kepada satu perjalanan yang luar biasa, yang tidak mungkin manusia melakukannya dengan kekuatan atau kepandaian sendiri. Justru Roh Kudus yang akan membawa kita masuk kepada perjalanan yang luar biasa
Ketika ada penghalang-penghalang yang datang, disitulah peranan Roh Kudus membawa kita untuk menerobos dan mengalami mujizat. Roh Kudus hanya inginkan orang-orang yang dipimpin oleh DIA mengalami mujizat demi mujizat. Saya rindu bahwa di media seperti ini ada orang-orang yang bersaksi bagaimana mereka dituntun Roh Kudus. Saya melihat di sosial media ini banyak berisi berdebatan, anti ini dan itu. Tapi mari penuhi sosial media dengan kesaksian bagaimana Roh Kudus bawa kita kepada mujizat, kepada terobosan. Baik terobosan dalam keuangan, pekerjaan.
Kenapa? DIA adalah Roh Kesaksian. DIA mau kita betul-betul mengalami kebaikan TUHAN. Mari undang Roh Kudus, jangan takut kepada Roh Kudus. Roh Kudus adalah pribadi yang lembut. Sekali lagi saya sampaikan bahwa Roh Kudus tidak ada hubungannya dengan orang-orang yang menolak DIA. Tetapi Roh Kudus itu berhubungan dengan hati yang hancur. Roh Kudus hanya berhubungan dengan orang yang lapar dan haus akan kebenaran. Roh Kudus hanya berhubungan dengan orang yang berseru kepada BAPA dan berkata, “pimpinlah aku TUHAN”. Roh kudus hanya berurusan dengan orang yang hancur hatinya.
Saya tahu anda adalah orang-orang yang lapar dan haus akan kebenaran. Kembali saya ingin tegaskan kepada setiap saudara, mari buka hati saudara dan berkata “Roh Kudus tuntun aku, sebab hanya ENGKAUlah yang mampu membawa aku kepada perjalanan masa depan. Roh Kudus ENGKAUlah yang mampu membawa aku masuk kepada hal-hal yang tidak aku ketahui. Yang tidak aku pahami. Sebab apa yang YESUS katakan, DIA akan menuntun aku kepada seluruh kebenaran bahkan akan menyatakan hal-hal yang akan datang. Karena itu aku menyambut Roh Kudus supaya ENGKAU memimpin aku.”
Percayalah, Ini adalah permulaan bagi orang-orang yang benar-benar mengambil keputusan untuk dipimpin oleh Roh Kudus dan orang-orang akan mengalami pengalaman-pengalaman yang dahsyat dan nama TUHAN akan dipermuliakan. Nama YESHUA HAMASIACH akan dipermuliakan. Sebab nama TUHAN itu bukan sebuah bahan pelajaran. Ada orang yang mempelajari TUHAN. Bukan! TUHAN itu bukan untuk dipelajari. Ada orang yang mempelajari Roh Kudus, Roh Kudus itu bukan untuk dipelajari. Tetapi Roh Kudus adalah pribadi yang harus dialami.
TUHAN bukan suatu pribadi untuk dipelajari. Tetapi TUHAN adalah pribadi untuk kita dekati, bergaul dan alami. Karena itu saya hendak mengajak setiap anda. Siapapun anda, dimanapun anda berada. Di desa-desa, di kota-kota kecil selama anda membaca artikel ini. Bukalah hatimu dan berkatalah kepada BAPA di surga dan berdoalah demikian, “BAPA, aku meminta agar RohMU yang kudus memimpin aku. Aku membuka diriku untuk dipimpin oleh RohMU yang kudus. Sebab aku bersyukur karena aku sudah ditebus. Roh Kudus pimpinlah aku dan bawalah aku kepada seluruh kebenaran”.
Roh Kudus akan memampukan kita untuk menang terhadap kelemahan kita sendiri. Kemudian, Roh Kudus akan membawa kita melihat masa depan dan mengalami perjalanan hari lepas hari bersama-sama dengan DIA.
Mari alami, berjalanlah bersama dengan Roh Kudus. Penuhilah hidupmu dengan kesaksian.
Kumpulan live streaming oleh Ps. TIMOTHY PARENGKUAN dan ditulis ulang oleh EMMA CHRISTINE
Leave a Reply